Wednesday, March 23, 2016

Taxi Online


Dunia Hawa – Sejak awal saya sudah mem-prediksi bahwa akan terjadi benturan antara perusahaan angkutan umum biasa dengan online.

Terutama di angkutan umum Taksi.

Selama ini pendapatan taksi menurun drastis ketika muncul gojek online. Mereka yang biasa mengeluh harus membayar puluhan ribu rupiah ketika naik taksi sendirian, akhirnya punya alternatif cukup belasan ribu rupiah dengan naik gojek. Kalau banyak orang naik taksi lebih murah.

Munculnya taksi online ini seperti gunung meletus bagi supir taksi. Persaingan bisnis semakin ketat dan pendapatan mereka akan menjadi jauh berkurang.

Saya juga heran dengan pemerintah, untuk apa taksi online diperbolehkan? Toh taksi online hanya membuat sesak jalanan yang sudah sesak. Adanya armada taksi online sama sekali tidak mendukung program pemerintah untuk mengurangi kepadatan di jalan raya. Taksi online ini hanya bagian dr program perusahaan otomotif untuk tetap bisa menyalurkan produksinya ke jalan.

Jika gojek online, memang itu kebutuhan masyarakat dan harus dilindungi. Tapi taksi online untuk apa dilindungi? Kalau alasannya untuk menambah lapangan pekerjaan, toh blue bird sendiri butuh banyak sekali supir karena ada armada2nya yang belum jalan.

Semoga pakde bisa membuat keputusan bijak terkait ini, sama seperti keputusan bijak yang dikeluarkannya saat meindungi gojek online.

Ini juga berbahaya untuk profesi superhero seperti Batman ini. Nanti kalau ada Batman online bagaimana ? Pesan Batman untuk antar barang… Jatuh kalipun martabat awak ini.

[denny siregar]




Resep Es Oyen Spesial


Dunia Hawa - Minuman yang ada di Indonesia memang sangat banyak variasinya. Bahkan, tak hanya minuman kreasi baru dan minuman modern saja yang banyak ditemukan. Tapi, banyak pula aneka minuman tradisional yang bisa ditemukan di Indonesia.

Ya, salah satunya seperti es yang berasal dari kota Bandung ini. Betul sekali, ini adalah resep es oyen yang bisa dibilang sangat populer di koya Bandung. Di kota Bandung, es oyen cukup populer dan memang memiliki banyak penggemar.

Es yang merupakan bentuk variasi dari es campur ini sangat mudah untuk dikenali. Cara paling sederhana untuk mengenali es oyen lezat ini adalah bahan – bahannya yang mengkombinasikan bahan khas yang pas, yakni alpukat, kelapa muda, nangka dan pacar Cina.

Kombinasi dari anake bahan ini terasa begitu sempurna dan lumer di mulut. Tapi, tentu tak hanya isi – isi itu saja yang membuat es oyen spesial. Es oyen juga terkadang bisa ditambahkan dengan aneka bahan tambahan lain agar rasanya menjadi lebih kaya.

Penasaran seperti apa kelezatan es oyen yang spesial ini? Bagi Anda yang jauh dari Bandung dan tak bisa menemukan penjual es oyen di sekitar Anda, Anda bisa loh membuat es oyen Anda sendiri. Simak saja resep es oyen spesial yang dirangkumkan khusus untuk Anda berikut ini.

Bahan yang diperlukan untuk membuat es oyen spesial :

Bahan untuk isi :

•2 buah alpukat (ambil dagingnya dengan cara dikerok menggunakan sendok makan)
•300 gram cincau hitam (potong dadu keci)
•100 gram nangka (iris tipis kotak – kotak)
•100 gram kolang-kaling rebus (iris tipis – tipis)
•100 gram tape singkong (potong dadu kecil)
•100 gram melon (potong dadu kecil)
•200 gram pacar cina (rebus)
•1 buah kelapa muda (ambil daging buahnya dengan cara dikerok)
•susu kental manis secukupnya
•es serut atau es batu secukupnya

bahan untuk sirup :

•300 gram gula pasir
•600 ml air mineral
•½ sendok teh garam

Cara membuat es oyen spesial :

Untuk membuat es oyen spesial ini, langkah pertama Anda perlu menyiapkan semua bahan isi sesuai keterangan resep di atas, apakah dipotong, diiris atau dikerok. Pastikan semua bahan – bahan ini juga dicuci dulu hingga bersih sebelum digunakan.
Jika semua bahan sudah siap, Anda bisa mulai menyiapkan untuk kuah atau sirupnya (sebetulnya, Anda juga bisa menyiapkan sirup dulu baru bahan, tergantung Anda sesuai selera).
Untuk membuat bahan sirup es oyen, campurkan saja air, gula pasir serta garam di atas api sedang. Rebus sambil terus diaduk hingga gula larut dan mendidih. Setelah mendidih, matikan api lalu biarkan sampai dingin.
Lalu, untuk menyajikan es oyen spesial ini, tata aneka bahan isi di atas mangkok saji.
Tambahkan es serut di atasnya, kemudian tuangi dengan sirup es oyen yang telah dibuat tadi dan juga tuangkan susu kental manis di atasnya.
Es oyen spesial pun siap untuk Anda sajikan. Satu resep es oyen ini bisa untuk 5 sampai 7 porsi loh. Jadi, Anda tentu bisa menikmatinya bersama keluarga besar. Atau bisa juga dinikmati ramai – ramai bersama kerabat dan sahabat.

Tentu suasana akan semakin menyenangkan dengan hadirnya es oyen yang menyegarkan ini. Bukan begitu? Nah, kalau Anda mulai tertarik, kenapa tak langsung mencoba mempraktekkannya saja. Lagipula, membuatnya pun cukup mudah dan tak ribet.

Apalagi, es yang kaya rasa ini tentu akan sangat digemari karena kelezatannya. Selamat mencoba dan selamat berkreasi ya.

[resep masakan nusantara]




Resep Masakan Ikan Tenggiri Masak Garo Rica


Dunia Hawa - Salah satu ikan air laut yang juga digemari masyarakat Indonesia adalah ikan tenggiri. Ikan tenggiri memiliki kandungan nilai gizi yang lengkap, salah satunya adalah Omega 3. sedikit menjelaskan tentang omega 3, berdasarkan sumber terpercaya bahwa omega 3 merupakan jenis lemak yang paling baik sebagai peningkatan kesehatan pada tubuh.

Zat gizi ini merupakan zat yang berperan vital untuk kesehatan dan pencegah munculnya beberapa penyakit degeneratif. Bahkan sejatinya omega 3 ini diperlukan sejak masih dalam janin dan pada prosesnya mengoptimalkan pertumbuhan sel otak dan peningkatan kecerdasan anak.

Tidak terbantahkan bahwa kandungan protein dari ikan ternyata lebih tinggi daripada protein pada kacang-kacangan atau setara dengan protein pada daging dan proteinnya sedikit di bawah protein telur. Asam lemak pada ikan adalah termasuk asam lemak esensial yang bersifat tidak jenuh.

Fungsi dari asam lemak tidak jenuh dapat menjaga kestabilan tingkat kadar kolesterol pada tubuh. Ikan tenggiri dikenal memiliki tingkat asam lemak omega yang cukup tinggi yang memiliki manfaat dalam tingkat penurunan kolesterol juga penyuplai nutrisi sel pada otak.

Ikan memiliki kandungan berbagai mineral yang berguna bagi tubuh manusia seperti zat besi, yodium, selenium, dan seng. Zat yang lebih mudah diserap adalah zat besi dari yang berasal dari kacang-kacangan. Fungsi dari zat besi sangat berperan penting untuk pencegahan penyakit anemia.

Yodium dapat mencegah penyakit gondok, Selenium berfungsi sebagai antioksidan tubuh, sedangkan Seng berfungsi sebagai pembantu kinerja enzim dan hormon pada tubuh. Kandungan gizi dari ikan tenggiri setiap 100 gramnya adalah memiliki kalori sebanyak 112 kkal, kandungan protein sebanyak 21,4 gr, kandungan lemak sebanyak 2,3 gr, kandungan kolesterol sebanyak 0,03 gr dan kandungan zat besi sebanyak 0,9 mg.

Bagaimana, tertarik untuk menjadikan ikan tenggiri sebagai menu utama untuk keluarga ? kandungan gizi dari ikan tenggiri ini cukup banyak yang bisa menyehatkan tubuh Anda. Disini akan dijelaskan salah satu resep masakan ikan tenggiri yang bisa membuat Anda dan keluarga Anda ketagihan untuk memakannya lagi. resep itu adalah tenggiri masak garo rica.

Bahan-bahan tenggiri masak garo rica :
– siapkan 500 gram ikan tenggiri dalam bentuk steak
– siapkan 1 sendok makan air asam jawa
– siapkan 1 sendok teh garam meja
– siapkan 12 butir bawang merah segar lalu iris tipis-tipis
– siapkan 2 batang serai yang segar lalu ambil putihnya kemudian memarkan
– siapkan 3 lembar daun salam yang masih segar
– siapkan 500 ml air bersih
– siapkan 2 sendok makan kecap manis
– siapkan 2 sendok teh garam
– siapkan 1/2 sendok teh merica bubuk
– siapkan2 sendok makan minyak untuk menumis
– siapkan minyak goreng secukupnya

Bumbu lainnya :
– siapkan 5 siung bawang putih segar
– siapkan 8 buah cabai merah berukuran besar lalu di buang bijinya
– siapkan 6 butir kemiri lalu kemiri tersebut di sangrai
– siapkan 2 cm jahe segar
– siapkan 1/2 sendok teh jintan

Cara membuat resep masakan ikan tenggiri masak garo rica :
1. Ikan tenggiri yang sudah berbentuk berupa steak di lumuri dengan air asam jawa dan garam secukupnya lalu diamkan adukan tersebut selama kurang lebih 30 menit.
2. setelah itu goreng ikan tenggiri steak ke dalam minyak yang sebelumnya sudah dipanaskan dengan api sampai warnanya menjadi kecoklatan.
3. Bahan-bahan seperti bawang merah, serai, daun salam, dan bumbu di tumis dan di haluskan sampai bahan-bahan tersebut terasa harum dan tambahkan ikan tenggiri tadi lalu di aduk sampai merata sehingga bumbunya menjadi menyebar ke setiap bagian ikan tenggiri.
4. Masukkan sedikit demi sedikit air, kecap manis, garam secukupnya , dan merica bubuk secukupnya lalu masak sampai kondisi mengental dan bumbu meresap ke setiap bagian dari ikan tenggiri.

Nah, itulah resep masakan ikan tenggiri masak garo rica untuk Anda praktekan di rumah sebagai menu hari ini. Selamat mencoba

[resep dapur ibu]